derapjambi.co_batanghari – Bupati Batang Hari Mhd. Fadhil Arief yang diwakili oleh Asisten I, M. Rifa’i Kadir, SP.ME, secara resmi tutup Piala Futsal Bupati dan Wakil Bupati Batang Hari Tangguh Season II, Minggu malam, (04/12).
Asisten I, M. Rifa’i menyampaikan ucapan permohonan maaf dari Bupati Muhammad Fadhil Arief yang tidak bisa menghadiri secara langsung pertandingan Final Futsal serta menutupkan Cup II Futsal yang juga merupakan rangkaian dari peringatan Hari Jadi Kabupaten Batang Hari ke-74 Tahun 2022
Kita sama-sama menyaksikan tadi sejak awal jalannya pertandingan final yang sangat berkelas, dari situ kita dapat menyimpulkan jika pertandingan itu melambangkan bahwa ada persaingan antar pemain, Kemudia ditengah pertandingan yang sejak hari pertama di pertandingan ,Pada kesempatan ini pula aspirasi juga buat kita semua karena pada pertandingan ini juga di ikut sertakan oleh tim pelajar dari Pondok pesantren,” ujarnya.
” Maka kedepannya Kegiatan futsal ini kita akan lebih ditingkatkan dalam hal kegiatan yang akan mengsinergitaskan antara satu dengan yang lainnya, apalagi di Cup Futsal yang kedua ini pelajar dari Ponpes juga bisa mendapatkan juara 4,” lanjutnya.
Lebih jauh lagi Rifa’i Kadir berujar, pemerintah Kabupaten akan selalu mensuport cabang olahraga Futsal ditahun 2023 mendatang.
“Insya Allah melalui kegiatan ini kita bisa selalu membangun hubungan silahturahmi menuju sinergitas Batang Hari tangguh, dan ini merupakan motivasi buat kita semua pada cabor Futsal hingga kita sama-sama berharap Kabupaten Batang Hari bisa mengikuti pertandingan Futsal tingkat Nasional,” tutupnya. (Gun).