derapjambi.co, Tanjabbar,-Pembangunan ruang kelas di SMAN 2 Tanjab Barat dari sumber dana DAK 2022 mangkrak. Hingga kini sebanyak 5 ruangan yang dibangun belum dapat di pungsikan.
Pembangunan ruang kelas belajar sma 2 negeri kuala tungkal. Menggunakan anggaran dana alokasi khusus (DAK) tahun 2022 lalu, masih menyisakan persoalan. Pasalnya proyek yang menggunakan dana pusat tersebut hingga kini belum berfungsi.
Dari pantauan media di lokasi, melihat ada nya pembangunan ruang kelas belajar, sebanyak lima ruang kelas ,dibangun pada tahun lalu dari sumber dana alokasi khusus (DAK) 2022, tercantum di depan ruang kelas belajar, bertuliskan ruang labor fisika di samping itu juga terlihat jelas ada beberapa ruang kelihatan belum selesai dibangun. (8/3/2022)
Sayangnya kepala sekolah SMAN 2 Tanjabbar, Asmaida sedang tidak berada di tempat (DL) sehingga tidak dapat dikonfirmasi secara langsung terkait proyek mangkrak di sekolah yang dipimpinnya.
Hal itu dibenarkan oleh penjaga sekolah yang ada dilokasi.
” Iya pak Kepala sekolah lagi di Jambi, ” terang penjaga sekolah.
Saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp kepala sekolah SMAN 2 Tanjabbar tidak merespon, hanya di baca namun tidak menjawab pertanyaan yang di ajukan media (bungkam).
Hingga berita ini di terbitkan belum ada klarifikasi dari pihak sekolah terkait mangkrak nya bangunan DAK tahun 2022 yang ada di SMAN 2 Tanjab Barat, serta berapa besar dana yang digunakan pada proyek tersebut.
Diharapkan dinas terkait yakni dinas pendidikan provinsi Jambi tidak tutup mata sehingga dapat menjelaskan penyebab mangkrak nya pembangunan tersebut. (Sul)